EKONOMIMARITIMNEWSTANJUNGPINANG

Kondisi Hujan Pengaruhi Stabilisasi Harga Sayur di Tanjungpinang, Sayur Tertentu Naik Signifikan

48
×

Kondisi Hujan Pengaruhi Stabilisasi Harga Sayur di Tanjungpinang, Sayur Tertentu Naik Signifikan

Sebarkan artikel ini
Lapak milik salah seorang pedagang sayur di pasar Bintan Centre Kota Tanjungpinang, Kepri.

REGIONAL NEWS.ID, TANJUNGPINANG – Cuaca buruk mempengaruhi harga sejumlah bahan makanan termasuk sayur-mayur di Kota Tanjungpinang. Terpantau di pasar Bintan Centre (Bincen) sebahagian sayur mengalami kenaikan signifikan dari biasanya.

Salah satu pedagang sayur pasar Bincen, Simamora mengatakan, bahwa kenaikan harga sayur terjadi secara bertahap sejak minggu lalu, kata dia, Sabtu (25/1/2025).

Seperti sayur kangkung pada pekan lalu masih berada di harga Rp12 ribu, kini naik menjadi Rp20 ribu per Kilogram (Kg). Caisin dari harga Rp20 menjadi Rp30 ribu, kacang panjang Rp14 ribu melonjak dua kali lipat menjadi Rp28 ribu dan kol dari Rp10 ribu naik menjadi Rp15 ribu.

“Kemudian bayam sudah mulai naik sejak dua minggu lalu dari Rp20 ribu menjadi Rp28 ribu, toge masih tetap Rp10 ribu. Sementara selada turun dari Rp60 ribu menjadi Rp40 ribu,” jelasnya.

Menurut Simamora, kenaikan harga komoditas sayur disebabkan oleh pengaruh cuaca buruk yang terjadi belakangan ini, sehingga menjadi kendala bagi petani menanam sayur untuk diproduksi.

Cuaca buruk juga menyebabkan sejumlah komoditas sayur mayur gagal panen dan gampang busuk.

“Hal ini tentu akan mengakibatkan pasokan sayur di pasar minim, sehingga berdampak pada fluktuasi harga sayur,” tuturnya.

Menurut Simamora, kemungkinan harga sayur akan kembali normal pada Februari 2025 mendatang, mengingat panen baru bisa dilakukan bulan depan.

“Karena kan kemarin baru memulai aktivitas menanam, jadi menunggu 26 hari masa panen,” tuturnya

0Shares

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *